Kamis, 03 November 2011

Jelang MotoGP Valencia 'Raungkan Mesin untuk Kenang Simoncelli!'



 
 
Jakarta - Tim San Carlo Honda Gressini dipastikan membalap di Valencia sebagai bentuk penghormatan terakhir di lintasan untuk mendiang Marco Simoncelli. Sebagai penghormatan lain, seluruh rider diusulkan bisa meraung-raungkan mesin selama semenit.

Simoncelli, yang membela Honda Gresini, tutup usia akibat kecelakaan di lintasan Sepang pada seri sebelumnya. Hal ini membuat keikutsertaan tim itu pada seri terakhir di Valencia, jadi diragukan.

Akan tetapi, Fausto Gresini sebagai bos tim akhirnya memastikan timnya akan tetap hadir dan membalap di Valencia akhir pekan ini. "Keputusan untuk berpartisipasi tidak diambil dengan mudah, tapi kami mengambilnya karena itulah yang akan diinginkan Marco," ujar Gresini di Autosport.

"Membalap di Valencia sudah pasti menjadi cara terbaik untuk memberikan penghormatan untuknya, dengan cara melakukan apa yang paling ia cintai: berkendara dan merasakan dunia MotoGP," lanjutnya.

Sementara itu, Paolo yang merupakan ayah dari Simoncelli berharap balapan Valencia akan menyajikan penghormatan terakhir untuk mendiang putranya dengan cara berbeda.

Alih-alih mengheningkan cipta semenit seperti lazimnya dilakukan, Paolo justru minta agar kebisingan besar-besaran dilakukan para rider dari tiap kelas dengan motornya masing-masing.

"Hari Minggu nanti di GP Valencia, ketimbang ada minute of silence untuk mengenang Marco, aku lebih ingin ada semenit kebisingan besar dengan semua mesin dari MotoGP, Moto2 dan 125 meraung bersama-sama," ujarnya kepada Domenica Cinque.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites